Minggu, 29 Mei 2016

#day1 #writtingchallenge
“Ketika diminta untuk memperkenalkan diri, bagaimana dan apa saja yang bisa kamu ungkapkan agar orang tertarik”
#Maaf jika tulisan saya terlalu panjang, ketika saya sudah menulis sulit rasanya untuk berhenti

Sebuah tema yang menantang saya sebagai seseorang yang bertipe kan tanpa komunikasi, menulis adalah bagian dari hidup saya, banyak hal yang belum bahkan tidak akan saya sampaikan secara lisan tetapi saya telah menyampaikan seluruhnya melalui tulisan-tulisan. Saya akan merasa nyaman jika menyampaikan sebuah argumen kedalam tulisan karena disini saya merasa lebih bebas untuk beragumentasi… hal itulah mengapa saya ingin menjadi seorang penulis bukan trainer.

Kembali pada tema, ketika kita memperkenalkan diri kepada orang ataupun lingkungan baru, hal yang kita lakukan tentunya secara umum sama, memberitahu identitas kita dengan tujuan mempermudah mereka untuk mengakses informasi lebih lanjut tentang diri kita. Namun apakah kita yakin ketika kita sudah memperkenalkan diri kepada orang ataupun organisasi tersebut mereka akan mengingat kita ? kehidupan dan waktu memiliki hubungan yang erat selalu berputar pada tempat yang sudah dilalui disertai dengan perputaran kejadian yang berbeda-beda, kita adalah manusia memang kemampuan untuk penyimpanan data jauh lebih besar jika dibandingkan dengan hardisk sebuah komputer, tetapi kita juga tidak bisa seperti komputer yang dibubuhkan sebuah data dan disimpan dapat langsung terekam, kembali lagi sebagai manusia kita akan mudah untuk mengingat suatu hal yang menurut kita menarik serta mempunyai kesan yang berhubungan langsung pada diri kita, percayalah hal itu tidak akan pernah terlupakan didalam pikiran kita karena pada dasarnya kita mengingatnya menggunakan perasaan.

Dan disini saya memaparkan bagaimana dan apa saja yang harus kita ungkapkan didalam memperkenalkan diri tujuannya agar orang tersebut tertarik dan akan selalu mengingat kita. Teman-teman , untuk menimbulkan ketertarikan didalam diri seseorang itu pada dasarnya disebabkan karena : sentuhan atas apa yang kita sampaikan, kesan ketika kita telah mampu untuk melakukan sebuah sentuhan kepada mereka, dan yang terakhir adalah munculnya rasa penasaran akan diri kita.

Banyak macam cara di dalam menyampaikan perkenalan diri baik di Kampus, di lingkungan kerja, lingkungan sekitar, media social dan tempat- tempat umum lainnya didalam penyampaian perkenalan diri sebaiknya kita memperhatikan beberapa cara berikut, diantaranya tutur kata, intonasi, body language, kepercayaan diri, ketenangan, dan yang paling penting adalah keperdulian. Kita dapat memperkenalkan diri kita dengan embel-embel identitas kita, tetapi kita juga harus mampu melihat situasi dan kondisi setting tempat kita. Lihatlah apa yang menjadi kebutuhan mereka dan cobalah untuk masuk dan berbaur serta timbulkan sebuah peluang ataupun potensi pada diri kita buat mereka tertarik untuk mengetahui kita secara luas. Manusia itu sangat peka, hal utama yang mudah mereka ingat adalah sebuah kesan positif yang menguntungkan untuk mereka, jadi cobalah untuk memberikan itu kepada mereka dan niatkan didalam hati jika ini adalah sebuah keikhlasan yang muncul pada diri kita.





Tidak ada komentar: